RSUD Andi Makassau Jadi Lokus Penilaian Adipura

  • Bagikan

PAREPARE, RAKSUL- Memasuki tahapan penilaian Adipura tahun 2022, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Andi Makkasau Kota Parepare, Sulawesi selatan (Sulsel) dipilih menjadi lokus penilaian Adipura tahun ini.

Terlihat tim penilai Adipura memasuki RSUD A. Makkasau yang didampingi Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Parepare Budi Rusdi, Wakil Direktur RSUD dr. Ibrahim, bersama dengan kepala bidang Pelayanan Sri Ummi Rahma. Rabu (26/10/2022)

Direktur RSUD Andi Makkasau Kota Parepare, dr Renny Anggraeni Sari mengatakan, dipilihnya rumah sakit tersebut karena memiliki Standar Operasional Prosedur (SOP) dan memiliki pengelolaan limbah medis yang sesuai SOP.

“Kami memiliki SOP dan melaksanakan pengelolaan limbah, limbah medis sesuai dengan SOP yang ada, sehingga mereka memutuskan rumah sakit Andi Makkasau menjadi salah satu lokus penilaian Adipura,” jelasnya

Lebih lanjut ditambahkan juga Kepala Bidang pelayan RS. A. Makkasau Parepare Sri Ummi Rahma, beberapa poin penting yang menjadi penilaian dan kesemuanya telah terpenuhi.

“jadi tadi ada beberapa poin yang menjadi penilai oleh tim penilai adipura yakni RTH, Drainase, Toilet, Rawat jalan, Rawat inap, Sampah Medis dan non medis, Organik dan an organik, IPA, TPS limbah B3. Jadi itu mereka pertanyakan semua dan kita sudah siap jauh hari sebelumnya,”ungkapnya

Selain Rumah Sakit yang menjadi lokus penilaian penghargaan Adipura, pasar Lakessi dan sejumlah SD dan SMP, serta unutk penilaian sekolah, terdiri dari 10 SD dan 3 SMP di Kota Parepare.

Sebagai informasi, pemberian penghargaan Adipura kembali dilaksanakan pada tahun ini, setelah sempat ditiadakan selama dua tahun karena pandemi Covid-19.

Tidak adanya penghargaan dan rangkaian kegiatan Adipura selama dua tahun ini diakui telah menurunkan sejumlah aspek kebersihan dan pengelolaan lingkungan perkotaan. (*)

  • Bagikan