Lutra Resmi Terapkan TTE, Diawali Bupati dan Menyusul Kepala OPD

  • Bagikan
Bupati Luwu Utara, indah Putri Indriani Teken Penerapan TTE

MASAMBA, RAKYATSULSEL - Sistem Tanda Tangan Elektronik (TTE) mulai diterapkan di jajaran Pemerintah Kabupaten Luwu Utara (Lutra).

Penerapan TTE diawali Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani. Indah resmi melakukan penandatanganan perdana, Senin (18/4/2022), di Ruang Kerjanya.

Kegiatan ini difasilitasi Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian (Diskominfo-SP). Ikut menyaksikan penandatangan TTE oleh Bupati Luwu Utara, Kepala Dinas Kominfo-SP, Arief R. Palallo, dan Kepala Bidang Persandian, Purnama Indriawaty.

Dengan dilakukannya penandatanganan TTE ini, Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani resmi akan menggunakan TTE dalam setiap persuratan yang dilakukan, tidak lagi menggunakan tanda tangan manual. Harapannya, seluruh pejabat Pemda Luwu Utara segera memiliki TTE.

“Tadi ibu Bupati berharap semua harus memiliki tanda tangan elektronik, mulai dari Wakil Bupati, Sekretaris Daerah, para Asisten, sampai kepada para Kepala Perangkat Daerah (PD),” kata Kadis Kominfo-SP, Arief R. Palallo, usai penandatangan elektronik tersebut.

  • Bagikan